Senin, 11 November 2013

Pendeta Wanita Baptis Ini Menikah dengan Uskup Wanita

Pendeta Wanita Baptis Ini Menikah dengan Uskup Wanita

MONDAY, 28 OCTOBER 2013

Total View : 1541 times

Debat tentang pendeta wanita biasanya berkisar tentang apakah mereka boleh mengajar pria atau bahkan berbicara di gereja. Namun, baru-baru ini tersiar kabar seorang pendeta Baptist menikah dengan seorang wanita dari uskup Katolik. Menurut Detroit Free Press yang dilansir oleh Charismanews, Pendeta Allyson D. Nelson Abrams adalah pendeta wanita pertama yang melayani di Gereja Zion Progress Baptist dan ini mengguncangkan mereka.

Abrams (43), bukan hanya wanita yang sudah menikah, dia juga menikah antar denominasi dengan seorang wanita yang bernama Diana Williams, uskup emeritus dari Gereja Imani Temple African-American Catholic Congregation di Washington, DC. Mereka menikah di Iowa dimana pernikahan sesama jenis legal pada Maret lalu.

"Kita semua tahu bahwa kita semua diciptakan sesuai dengan gambaran Allah, dan bagaimanapun rupa kita, tidak peduli siapapun kita, tidak peduli bagaimana orientasimu, kita seharusnya bebas untuk mencintai siapapun," kata Abrams kepada Free Press. "Cinta adalah sesuatu yang seharusnya tidak terbatas keadaan. Dan sebagai seorang Kristen, jika ada orang yang berhak dicintai, kitalah orangnya." lanjutnya.

Berita ini memunculkan pro kontra. Salah satu yang mendukungnya yaitu Rev. Charles C. Adams, pendeta di Gereja Hartford Memorial Baptist, salah satu gereja Baptis yang terbesar.

Kasih ditujukan kepada semua orang tapi Tuhan sudah menetapkan pernikahan hanya bisa dilakukan untuk mereka yang berjenis kelamin berbeda. Tuhan sendiri katakan bahwa Dia membenci persetubuhan sesama jenis, antar laki-laki dengan laki-laki ataupun perempuan dengan perempuan. Perintah Allah yang satu harus diikuti, tapi yang lain jangan diabaikan. Jangan kita jadi serupa dengan dunia ini tapi jadilah terang kemanapun kita berada

Tidak ada komentar:

Posting Komentar